Minggu, 17 Desember 2023 Pengurus BK DPD LDII Kota Blitar dan PPG (Penggerak Pembina Generus) Kota Blitar telah melaksanakan kegiatan pengkaderan Tim Bimbingan dan Konseling (BK) di tingkat PC maupun PAC se-Kota Blitar.
Terbentuknya kader BK dalam lingkup DPD LDII Kota Blitar merupakan salah satu wujud bentuk kepedulian pengurus LDII terhadap perkembangan generasi muda LDII. Sebab Pengurus LDII sangat memperhatikan dan memonitoring para generasi muda LDII mulai dari usia TK hingga dia menikah agar bisa memiliki karakter yang luhur untuk masyarakat sekitar,
Pelatihan dan pengkaderan Tim BK LDII Kota Blitar kemarin diharapkan mempunyai lima fungsi utama, yakni
1. memberikan pemahaman tentang diri dan lingkungan,
2. mencegah dari masalah,
3. membantu mengatasi masalah,
4. menjaga agar tidak kembali terlibat masalah, serta
5. membela hak dan kepentingan klien.
Peserta pengkaderan BK dari Wanita LDII Kota Blitar dan PPG Kota Blitar kemarin tak kurang dari 21 orang perwakilan dari tiap PC dan PAC LDII yang ada di Kota Blitar.
Dalam pelaksanaannya kedepan, diharapkan Tim BK LDII selalu berpegang pada asas kesukarelaan, keterbukaan, kerahasiaan, dan kekinian.